10 Rekomendasi Anime dengan Karakter Utama Anti-Hero

Kalau biasanya karakter utama di anime itu baik hati, suka membantu orang lain dan punya jiwa heroik kali ini kita bakal membahas sesuatu yang beda dari karakter utama. Karakter utama yang bakal kita bahas adalah karakter utama anti-hero yang ada di anime.

Anti-hero adalah karakter yang menghalalkan segala cara untuk mewujudkan impiannya. Entah itu  baik atau buruk bagi orang lain, mereka tidak memikirkan itu asalkan impiannya terwujud. Terdengar jelek memang tapi mereka melakukan itu karena pasti ada suatu alasan tertentu.

Berikut ini rekomendasi anime dengan karakter utama anti-hero paling populer.

1. Berserk (Guts)
Guts the Blackswordsman Berserk

Episode: 25
Genre: Action, adventure, demons, drama, fantasy, horor, military, romance, seinen, supernatural

Guts adalah karakter utama dalam anime Berserk. Dia memiliki sifat anti-hero. Tujuan Guts adalah untuk membalas dendam ke Griffith. Guts akan membasmi siapa saja yang menghalangi jalannya.

2. Death Note (L) 
The Genius L Death Note

Episode: 37
Genre: Mystery, police, psychological, supernatural, thriller, shounen

Kelihatannya L adalah seorang protagnoist yang berusaha untuk menghentikan kejahatan yang ditimbulkan oleh Light Yagami. Tapi, jangan salah. Sebenarnya dia adalah karakter anti-hero, loh. L bakal menggunakan segala cara agar dia bisa menangkap Light seperti menculik dan menyiksa!

3. Code Geass (Lelouch Lamperouge) 
The Anti-Hero Lelouch vi Britania

Episode: 25
Genre: Action, military, sci-fi, super power, drama, mecha, school

Lelouch punya maksud yang baik yaitu membuat dunia penuh dengan kedamaian untuk saudaranya. Meski begitu dia bakal menghancurkan kota, membunuh orang, dan memanipulasi orang lain demi mencapai tujuannya.

4. Fate/Zero (Kiritsugu Emiya) 
Emiya Kiritsugu hito goroshi

Episode: 13
Genre: Action, supernatural, maguc, fantasy

Emiya sih emang pengen banget jadi Pahlawan Keadilan, tapi dirinya jadi agak bimbang setelah tidak bisa menyelamatkan orang-orang dalam kondisi terdesak. Akhirnya Emiya punya prinsip kalau selama membunuh orang bakal menyelamatkan lebih banyak orang, maka dia bakal nggak segan-segan buat ngelakuin hal itu!

5. One Punch Man (Saitama) 
Bald Hero Saitama

Episode: 12
Genre: Action, sci-fi, comedy, parody, super power, supernatural, seinen

Saitama pahlawan? Yakin? Tentu saja tidak! Dia bukanlah pahlawan! Dia lebih cocok dijadikan sebagai karakter anti-hero. Ketika sebagian besar pahlawan mengalahkan musuh untuk memenuhi kewajiban sebagai pahlawan, Saitama melawan musuh hanya karena dia bosan. Nah loh, masih yakin dia adalah pahlawan?

6. Black Lagoon (Revi) 
Revy-chan

Episode: 12
Genre: Action, seinen

Cewek cantik bernama Revi adalah karakter utama di Black Lagoon. Revi punya pekerjaan untuk mengani masalah yang diberikan oleh kliennya. Revi bakal membasmi siapa pun dan apapun selama itu menghalangi jalannya. Apalagi kalau dia udah pegang pistol di kedua tangannya, dijamin musuh gak bakal ada yang selamat deh.

7. Hellsing Ultimate (Alucard) 
The Best Vampire Alucard

Episode: 10
Genre: Action, military, horor, supernatural, vampire, seinen

Alucard adalah vampire keturunan asli. Vampire ini punya nafus yang besar untuk membunuh dan menghancurkan. Dia membelas manusia untuk menglahkan vampire-vampire lain, padahal dia sendiri adalah vampire. Alasannya ya itu, karena baginya membunuh dan menghancurkan itu menyenangkan. Wkwkwk.

8. Saga of Tanya the Evil (Tanya) 
Si Cebol Tanya

Episode: 12
Genre: Magic, military

Dilihat dari judulnya saja anime ini udah ngeri ya ada kata iblisnya gitu, hahaha. Yap, memang benar. Karakter utama dari anime ini adalah seorang salariman Jepang yang direinkarnasi menjadi gadis cebol yang memiliki mata berwarna biru bernama Tanya.

Tanya punya tujuan yang simpel, dia ingin hidup nyaman, bebas dari masalah, dan mati secara normal. Dengan kecerdasannya dia bisa mencapai tujuannya itu. Tapi, ternyata itu tidak mudah. Kehidupan Tanya diubah menjadi sulit dan penuh perjuangan akibat ulah dari Mahluk X. (dalam anime ini bisa disebut tuhan) Demi mencapai tujuannya itu Tanya bahkan ingin membunuh Mahluk X itu!

9. 91 Days (Angelo Lagusa) 
The Angelo Lagusa

Episode: 12
Genre: Action, drama, historical

Tema dari anime ini adalah balas dendam. Insiden yang mengerikan menimpa karakter utama anti-hero kita, Angelo Lagusa.Keluarganya dibunuh oleh mafia bernama Vanetti Family. Demi membalas dendam, Angelo masuk ke organisasi mafia itu kemudian dia mempermainkan orang-orang agar orang-orang itu tahu gimana rasanya sakit kehilangan orang yang mereka cintai.

10. Darker than Black (Hei) 
10 Rekomendasi Anime dengan Karakter Utama Anti-Hero

Episode: 25
Genre: Action, sci-fi, mysteri, super power

Hei adalah assassin yang memiliki kemampuan kontraktor. Hei bekerja di Syndicate dan agar
pekerjaannya berjalan mulus, Hei sering bergonati-ganti identitas dan menyembunyikan emosinya.

Belum ada Komentar untuk "10 Rekomendasi Anime dengan Karakter Utama Anti-Hero"

Posting Komentar

Tolong berkomentar sopan santun dan sesuai dengan topik yang sedang dibahas. Jangan meninggalkan link aktif ya sobat

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel